Harga Motor MV Agusta - Selain pabrikan Ducati, Aprilia, dan Moto Guzzi ternyata negara asal pizza, italia masih memiliki pabrikan sepeda motor lainnya yang juga ok punya. Salah satunya adalah MV Agusta. Bagi masyarakat indonesia pabrikan ini mungkin masih jarang terdengar tak seperti saudara-saudaranya senegaranya. Namun yang jelas asal kalian tahu pabrikan berlogo "MV" ini sudah cukup lama masuk di indonesia. Tepatnya pada tahun 2012 silam.
MV Agusta atau kepanjangannya "Meccanica Verghera Agusta" sendiri merupakan pabrikan otomotif yang didirikan pada tanggal 12 februari tahun 1945 di milan italia. Perusahaan ini awalnya merupakan cabang dari perusahaan penerbangan Agusta yang dibuat oleh Giovanni Agusta tahun 1923. Setelah Giovanni meninggal, kemudian keluarganya pun mewarisi perusahaan tersebut. Nah ditangan 2 anaknya yaitu Vincenzo Agusta dan Domenico Agusta maka terlahirlah pabrikan MV Agusta yang kita kenal hingga sekarang ini.
Pabrikan MV Agusta ini bisa dikatakan punya semangat juang tinggi kawan. Bagaimana tidak? pabrikan ini sudah berkali-kali hampir gulung tikar, bahkan juga berkali-kali pindah tangan. Namun karena tekadnya sendiri ingin menjadi pabrikan otomotif ( sepeda motor ) yang besar dan terkenal di seluruh dunia maka pabrikan ini hingga saat ini masih eksis dan produknya pun masih bisa kita nikmati.
Di indonesia, MV Agusta menjadi pabrikan premium seperti para pabrikan lain asal italia. Yang mana artinya produk-produk sepeda motor yang dibuat & dijualnya secara keseluruhan memiliki kualitas yang tinggi. Dan tentu saja dengan banderol harga yang relatif mahal. Namun pastinya ya seperti orang jawa bilang "ono rego, ono rupo" atau ada harga , ya ada kualitas.
Untuk negara indonesia, MV Agusta belum membuat pabrik produksi (lokal). Maka dari itu kalian tak usah heran lagi jika sepeda motor buatan MV Agusta ini kebanyakan didatangkan ke tanah air dalam kondisi CBU atau Completely Built Up. Masih asli dan orisinil buatan tangan dari negeri pizza sana. Lalu untuk engine sebagian besar diatas 600cc.
Bagi para pecinta moto gede alias Moge, sepeda motor buatan MV Agusta bisa menjadi salah satu pilihan selain pabrikan besar lainnya. Baiklah di indonesia setidaknya ada beberapa motor koleksi MV Agusta diantaranya dari keluarga Brutale, F4, F3, Rivale serta Turismo Veloce. Jika kalian penasaran berikut beberapa wujud serta harga jualnya sepeda motor MV Agusta di negara indonesia.
Tipe pertama yang dimiliki MV Agusta adalah sepeda motor streetfighter dengan ciri utama tanpa fairing dan untuk MV Agusta sendiri identik dengan nama "Brutale". Di tipe ini ada beberapa sepeda motor diantaranya Brutale 675, Brutale 800, Brutale 800 Dragster, Brutale 1090, Brutale 1090, Brutale 1090 RR dan Brutale 1090 Corsa. Untuk tipe satu ini dijual antara 200 hingga 400 jutaan.
MV Agusta Brutale 675
Harga Baru : Rp. 270.000.000
MV Agusta Brutale 800
Harga Baru : Rp. 310.000.000
MV Agusta Brutale 800 Dragster
Harga Baru : Rp. 350.000.000
MV Agusta Brulate 1090
Harga Baru : Rp. 385.000.000
MV Agusta Brutale 1090 RR
Harga Baru : Rp. 425.000.000
MV Agusta Brutale 1090 Corsa
Harga Baru : Rp. 480.000.000
2. MV Agusta Heavy Supermoto
MV Agusta tak ketinggalan juga punya sepeda motor supermoto. Meskipun cuma ada satu saja. Namanya adalah MV Agusta Rivale 800. Tapi mesti hanya 1 kalian jangan meremehkannya. Soalnya sejak pertama kali diluncurkan motor ini sudah masuk dalam jajaran motor tercantik di dunia. Di indonesia supermoto ini dijual dengan harga 352 juta rupiah.
MV Agusta Rivale 800
Harga Baru : Rp. 352.000.000
3. MV Agusta Supersport
Model berikutnya, MV Agusta punya sederetan sepeda motor tipe supersport. Dan tahukah kalian motor supersport buatan pabrikan italia ini sudah sangat terkenal di dunia. Tak ahanya akan performanya saja namun juga dari desainnya. Bahkan saking indahnya, desain motor supersport MV Agusta ini telah menorehkan berbagai macam penghargaan. Dan ada yang bilang desainnnya menyaingi desain ducati panigale yang terkenal sangat indah.
Ada beberapa model sepeda motor supersport MV Agusta diantaranya MV Agusta F3 675, MV Agusta F3 800, F3 800 Ago, MV Agusta F4 dan F4 RR. Untuk harganya mulai 300 juta hingga yang tertinggi mencapai 600 jutaan.
MV Agusta F3 675
Harga Baru : Rp. 330.000.000
MV Agusta F3 800
Harga Baru : Rp. 370.000.000
MV Agusta F3 800 Ago
Harga Baru : Rp. 390.000.000
MV Agusta F4
Harga Baru : Rp. 425.000.000
Harga MV Agusta F4 RR
Harga Baru : Rp.530.000.000
4. MV Agusta Touring
Meskipun tak banyak, namun ternyata MV Agusta juga memiliki sepeda motor untuk touring. Yap, pabrikan italia tersebut memiliki 2 model motor touring yang mereka kasih nama MV Agusta Turismo Veloce 800 dan Veloce Lusso 800.Antara keduanya, VeloceLusso 800 lah yang lebih mumpuni dengan teknologi dan fitur yang lebih canggih. Kedua motor touring ini dijual 400 jutaan.
MV Agusta Turismo Veloce 800
Harga Baru : Rp.484.000.000
MV Agusta Turismo Veloce Lusso 800
Harga Baru : Rp. 582.000.000
Demikian artikel singkat mengenai daftar harga motor MV Agusta yang ada di indonesia. Bagaimana sudah tahukan macam-macam produk sepeda motor MV Agusta di tanah air. Jadi mau pilih yang mana ini kawan?. Ok, pilih yang mana saja boleh kok asal sesuai dengan selera kalian. Dan yang terpenting harus ada budgetnya. Soalnya sepeda motor asal pabrikan italia semuanya dijual relatif mahal.
Terima kasih sudah berkunjung ke blog motorcomcom.blogspot.com ini. Semoga artikel ini bisa bermanfaat dan kalau bisa malah menjadi referensi bagi kalian kalau-kalau mau membeli motor buatan MV Agusta. Oh ya, untuk gambar yang ada di sini berasal dari website resmi mv agusta www.mvagustauae.com. Dan untuk harga yang tertera diatas bisa saja berubah sewaktu-waktu sesuai dengan situasi dan kondisi yang ada.
Daftar Harga Motor MV Agusta Terbaru Bulan Desember 2016
Rating: 4.5
Diposkan Oleh: Unknown
0 komentar:
Posting Komentar